Hai, hai, pekan yang padat. Setelah pekan kemarin zona extra miles, pekan ini extra miles kuadrat. Wew, terkezuutt. Berarti semuanya di kaudratin ya? Yup, semangatnya, usahanya, obrolannya, cemilannya. Eh, yang terakhir tetap harus dijaga, ya!
Dan apa yang saya lakukan pekan ini?
Alhamdulillah naskah fiksi dan non fiksi sudah selesai. Lembar aktivitas juga sudah disetor. Ada revisi sedikit untuk naskah fiksi. Insyaa Alloh bisa diselesaikan segara.
✅ naskah fiksi
✅ naskah non fiksi
✅ lembar aktivitas
✅ prosentase reseller
Tugas selanjutnya adalah membuat marcomm alias marketing communication. Teman-teman sudah banyak yang memberi usulan. Tim marcom akan segera merumuskannya. Bismillah.
Berkaitan dengan tugas di co housing, kami pun telah membuat beberapa keputusan yang menentukan kelangsungan proyek passion kami. Diantaranya tentang ilustrator dan penerbit.
Semoga sebelum liburan tiba, beberapa hal penting bisa segera ditetapkan. Agar langkah kami semakin jauuuhh dan semakin mendekati tujuan. Aamiin yaa robbal’alamiin.